SUAP SESMENPORA

Paul Nelwan Bukan Orang Sembarangan di KONI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Senin, 23 Mei 2011, 12:51 WIB
Paul Nelwan Bukan Orang Sembarangan di KONI
ilustrasi/ist
RMOL. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengorek keterangan dari Paul Newan dalam kasus suap Rp 3,2 miliar di kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Senin 23/5). Siapakah Paul Nelwan?

Paul Nelwan merupakan teman Mindo Rosaline Manulang. Paul yang pertama kali mengenalkan Rosa kepada Sesmenpora Wafid Muharam.

"Harus diingat, dia (Paul Nelwan) ini bukan sembarang orang. Dia orang dunia olahraga juga. Dia pengurus KONI," beber pengacara Wafid Muharam, Erman Umar kepada Rakyat Merdeka Online, sesaat lalu (Senin 23/5).

Erman tidak aneh kalau tim penyidik KPK memeriksa Paul Nelwan. Sebab Paul Newan mengetahui persis soal komunikasi dua arah antara Wafid Muharam dan Rosa, dalam membicarakan kebutuhan dana talangan.

"Dia mengetahui persis," kata Erman singkat.

Perlu diketahui, nama Paul Nelwan tercantum sebagai pengurus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI)Minahasa Utara, Sumatera Utara. Dia menjabat sebagai Ketua KNPI Minut. [wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA