DEBAT PILPRES 2019

Prabowo Simpan Banyak Pertanyaan Untuk Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 17 Februari 2019, 17:05 WIB
Prabowo Simpan Banyak Pertanyaan Untuk Jokowi
Prabowo Subianto/Net
rmol news logo Debat Pilpres kedua menjadi kesempatan petahana Joko Widodo buat memgumbar keberhasilan.

Tapi sebagai penantang, Prabowo Subianto punya banyak hal untuk dipertanyakan dan menantang atas beberapa kekeliruan kebijakan Jokowi selama 4,5 tahun menjabat.

Demikian dikatakan politisi Gerindra, Heri Gunawan kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (17/2).

Ia yakin Prabowo akan menyampaikan kebijakan-kebijakan konkrit terkait empat isu yang diangkat dalam debat nanti.

Di sinilah kesempatan pemilih bisa mengetahui perbedan jelas antara dua capres tersebut.

"Saya berharap debat capres 17 Februari adalah debat tarung bebas berbasis solusi untuk mencari solusi. Bukan hanya sebatas pencitraan dan kerja kata, tapi kerja nyata yang dapat direalisasikan," pungkas anggota Komisi XI DPR ini.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA