Mega Kumpulkan Petinggi Koalisi Indonesia Hebat di Teuku Umar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 05 Oktober 2014, 13:39 WIB
Mega Kumpulkan Petinggi Koalisi Indonesia Hebat di Teuku Umar
mega/net
rmol news logo Jelang pemilihan pimpinan MPR, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengumpulkan para petinggi partai Koalisi Indonesia Hebat.

Namun begitu, Wakil presiden terpilih Jusuf Kalla menegaskan bahwa pertemuan di kediaman Mega, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat itu digelar dalam rangka bersilaturrahmi Idul Adha.

"Ini kan Idul Adha, silaturrahmi, mau apa," kata JK kepada wartawan di Jakarta, Minggu (5/10).

Dia enggan membeberkan saat disinggung pertemuan tersebut juga dilakukan untuk membahas konstelasi politik jelang pemerintahan baru.

"Dibicarakan nanti lah, tujuan utamanya silaturrahim," kilah JK.

JK juga enggan berkomentar saat ditanya nama-nama calon menteri komposisi kabinet yang bakal dipimpinnya bersama Joko Widodo (Jokowi).

"Waduh banyak," ungkapnya.

Selain Jusuf Kalla, pertemuan di kediaman Megawati Ketum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketum PKPI Sutiyoso, Ketum Partai Hanura Wiranto, dan sejumlah politisi pendukung Koalisi Indonesia Hebat. Tak ketinggalan pula presiden terpilih Jokowi. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA