Libas Knicks Harden Cs Menonjol

NBA

Rabu, 11 Oktober 2017, 08:11 WIB
Libas Knicks Harden Cs Menonjol
Houston Rockets/Net
rmol news logo Sebanyak delapan pertandingan berlangsung dalam lanjutan pramusim NBA 2017/2018, kemarin. Salah satu yang menonjol ialah kemenangan Houston Rockets atas New York Knicks.

Tampil di markas Knicks di Madison Square Garden, New York, Rockets langsung tampil menyerang sejak awal laga. James Harden dkk menyudahi perlawanan Knicks dengan skor 35-24- 30, 32-20, 26-24 (117-95).

Pada pertandingan tersebut, Harden keluar sebagai pemain ter­baik. Dia mencetak double-double melalui 36 poin, 11 assist dan 9 rebound untuk membantu timnya memenangkan pertandingan.

Sementara di kubu Knicks, T Hardaway Jr keluar sebagai pe­main termoncer dengan 21 poin. Sayang, usahanya belum cukup mengyelamatkan timnya dari kekalahan.

Selain duel Rockets kontra Knicks, sejumlah laga lain di pertandingan pramusim NBA menarik untuk disimak. ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA