Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dilanda Hujan Lebat Sejak Jumat, 6 Kecamatan di Aceh Utara Terendam Banjir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 10 Oktober 2023, 16:46 WIB
Dilanda Hujan Lebat Sejak Jumat, 6 Kecamatan di Aceh Utara Terendam Banjir
Kondisi banjir di salah satu kecamatan di Kabupaten Aceh Utara/Ist
rmol news logo Saat banyak daerah di Indonesia masih mengalami kemarau panjang, Kabupaten Aceh Utara sudah mengalami hujan deras. Bahkan, akibat curah hujan yang tinggi, sejumlah sungai meluap dan mengakibatkan banjir di sejumlah daerah.

Adapun kecamatan yang terdampak banjir adalah Kecamatan Sawang, Samudera, Syamtalira Aron, Matangkuli, Pirak Timu, dan Tanah Luas.

"Pj Bupati Aceh Utara kemarin siang turun untuk meninjau langsung, dan mengambil langkah strategis untuk menyiapkan penanggulangan banjir tahunan," ujar Kabag Humas Sekretariat Daerah Kabupaten (Sekdakab) Aceh Utara, Hamdani, melalui sambungan telepon kepada Kantor Berita RMOLAceh, Selasa (10/10).

Menurut Hamdani, hujan lebat sudah terjadi sejak hari Jumat lalu (6/10). Kondisi tersebut menyebabkan sungai Krueng Sawang, Krueng Pase, Krueng Pirak, Krueng Keureuto, dan Krueng Peto meluap hingga merendam beberapa Gampong yang di 6 kecamatan.

Hamdani menyebutkan, secara keseluruhan ketinggian air berkisar 20 sampai 80 centimeter. Sedangkan debit air di bendungan Krueng keureuto saat ini semakin tinggi.

Berdasarkan data yang dihimpun, korban yang terdampak banjir di 6 kecamatan di 50 Gampong sebanyak 3.216 Kepala Keluarga (KK) atau 13.294 Jiwa. Selain itu terjadi erosi jalan penghubung antara Gampong Blang Kubu dengan Gampong Blang Cut.

"Banjir juga berdampak pada jembatan Sawang yang mengalami kemiringan akibat tinggi air sungai. Di Kecamatan Matangkuli, Pirak Timu, dan Tanah Luas, air semakin meluas merendam pemukiman warga,” ujar Hamdani. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA