Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Cirebon, Hasan Basori menyampaikan, pihaknya meminta pada masyarakat Cirebon untuk melihat secara utuh atas kritik yang disampaikan Ketua DPRD tersebut.
"Kritik yang disampaikan Ketua DPRD harus dilihat secara utuh dan jangan dipotong-potong," kata Hasan dikutip
Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (8/11).
Hasan mengatakan jika yang disampaikan salah satu kadernya yang menyampaikan kritik dalam bentuk goyonan, merupakan gaya komunikasi personal anggota legislator, karena setiap anggota legislator memiliki gaya komunikasi yang berbeda-beda.
"Memang salah satu gaya komunikasi beliau menggunakan guyonan, intinya yang disampaikan Ketua DPRD merupakan kritik konsumtif dan harus dilihat secara utuh," singkatnya.
Sebagaimana diketahui, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Mohamad Luthfi sempat melemparkan kritikan terhadap Bupati Cirebon Imron Rosyadi.
Luthfi mengatakan, jika kondisi jalan belum mulus dan programnya Bupati Imron tidak jelas, masyarakat jangan memilih lagi Bupati Imron untuk tahun 2024.
"Gimana pariwisitanya mau maju kalau jalannya blesak? Ini kalau tahun depan masih belum mulus, Pak Bupati ini Jangan dipilih lagi, sepakat gak?
Aja dipilih maning, bli jelas programe," kata Luthfi pada acara peresmian Ekowisata Mangrove Pangarengan Kecamatan Pangenan Kabupaten Cirebon, Rabu (2/10).
BERITA TERKAIT: