DPRD Tangsel Akan Undang Batan Dan Bapeten Bahas Caesium 137

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 20 Februari 2020, 04:17 WIB
DPRD Tangsel Akan Undang Batan Dan Bapeten Bahas Caesium 137
Abdul Rasyid (berjaket)/RMOL
rmol news logo Ketua DPRD Tangsel, Abdul Rasyid yang meninjau proses clean up penemuan zat radioaktif jenis Caesium 137 di Perumahan Batan Indah, Kademangan, Setu, Tangsel, mengaku tidak ada rasa panik.

Meskipun, jarak lokasi gedung DPRD dan lokasi penumuan zat radioaktif hanya berjarak ratusan meter.

"Kepanikan tidak terlihat, mereka tetap masuk kantor seperti biasa, karena kita yakin pihak terkait cepat dalam penanganan. Dan kami juga terus komunikasi dengan Forkopimda Tangsel," tutur pria yang akrab disapa Ocid, dilansir dari Kantor Berita RMOL Banten, Rabu (19/2).

Ocid yang mendapat pemaparan dari pihak Batan dan Bapeten menilai, apa yang terjadi jangan terlalu dibesar-besarkan.

"Anggota DPRD itu rutin berjalan, ini menandakan sebuah sikap jangan terlalu dibesarkan. Dan, kami rutin masuk ke kantor," katanya.

Sebelumnya diberitakan, Ketua DPRD Tangsel akan mengundang Batan dan Bapeten untuk memberikan informasi mengenai penemuan zat radioaktif Caesium 137 hari ini, Kamis (20/2).

"Kita sepakat berkaitan penanganan secara kewenangan, bahwa lembaga yang memiliki otoritas bisa terselesaikan dengan baik. Informasi itu kita tunggu, Batan sebagai pelaksana hasilnya secara kelembagaan, kamu akan undang Batan dan Bapeten untuk memberikan informasi ini secara komprehensif," jelasnya.

Dalam pertemuan tersebut, nanti Ketua dan DPRD Tangsel akan bertukar informasi mengenai proses clean up yang sedang berlangsung.

"Karena yang tahu persis selesai itu kan yang punya kapasitas, tadi saya disampaikan jika efektif kerja selama 20, sekarang sudah 7 hari proses sudah bagus," katanya.

"Makanya informasi ini besok kita akan bertukar informasi, mulai dari tahapan proses penyelesaian dari lembaga Batan dan Bapeten," demikian Ocid. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA