
Sebanyak 270 daerah akan menggelar pilkada di tahun ini. Partai-partai besar menjadi incaran para bakal calon untuk tiket maju. Hal demikian juga terjadi di Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah yang akan ikut menggelar pilkada.
PDIP sebagai partai pemenang Pemilu 2019 sudah barang tentu menjadi incaran para bakal calon. Bahkan isu rekomendasi dari PDIP mulai diperbincangkan di Kotim.
Namun demikian, Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi DPP PDIP, Sukur Nababan memastikan belum ada rekomendasi dari partainya untuk cakada di Kotim.
"Kita masih berproses," ujarnya kepada wartawan, Jumat (7/2).
Sukur menegaskan bahwa untuk wilayah Kalteng dan wilayah lainnya belum ada rekomendasi apapun yang turun.
“Belum" pungkasnya.
Sejumlah nama bakal calon bupati Kotim mulai mencuat. Di antaranya Wakil Bupati Taufiq Mukri, Sekda Kotim Halikinnor, dan anggota DPRD Kalteng yang merupakan kader muda PDIP, Ferry Khaidir.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: