Monas Sambut Warga Rayakan Tahun Baru

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 31 Desember 2017, 13:24 WIB
Monas Sambut Warga Rayakan Tahun Baru
RMOL
rmol news logo Kawasan Monumen Nasional siap menyambut kedatangan warga Jakarta dan sekitarnya yang akan merayakan pergantian tahun 2017 nanti malam (Minggu, 31/12).

Panggung besar sudah berdiri di pelataran Monas yang rencananya akan diisi dengan hiburan musik dangdut oleh salah satu stasiun televisi swasta.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, antusiasme masyarakat sudah terlihat sejak panitia acara melakukan gladi resik untuk pertunjukan nanti malam.

Warga ibu kota dan sekitarnya pun sudah mulai berdatangan untuk menikmati sajian malam tahun baru 2018. Gubernur Anies Baswedan juga dijadwalkan bakal menyapa warga Jakarta di kawasan Monas. [wah]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA