Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Film “Seribu Bayang Purnama” Tawarkan Romansa Cinta di Atas Keresahan Petani

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Selasa, 15 Oktober 2024, 20:58 WIB
Film “Seribu Bayang Purnama” Tawarkan Romansa Cinta di Atas Keresahan Petani
Syuting film “Seribu Bayang Purnama”/Ist
rmol news logo Berawal dari keresahan para petani mengenai kesulitan saat akan mulai melakukan produksi, menggugah sutradara Yahdi Jamhur untuk coba mengangkat sebuah film berlatar belakang dunia pertanian.

Melalui rumah produksi Baraka Film, Yahdi menuangkan keresahan tersebut dalam media film romantis bertemakan pertanian yang belum pernah diangkat sebelumnya. 

Film “Seribu Bayang Purnama” sejak akhir September lalu mulai melakukan proses syuting di beberapa lokasi daerah pedesaan Indonesia.

“Indonesia yang dikenal sebagai negara agraris tetapi pada kenyataanya banyak sekali kendala yang dihadapi oleh para petani saat mereka melakukan produksi,” kata Yahdi melalui siaran persnya, Selasa, 15 Oktober 2024.

Film yang dibintangi oleh Marthino Lio, Nugie, Givina, Aksara Dena, dan Whani Dharmawan ini siap memberikan warna baru dalam perfilman Indonesia. 

Untuk menghadirkan suasana asli dan keindahan alam yang otentik, Baraka Films terlebih dulu melakukan riset mendalam mengenai isu di antara petani yang berada di daerah. 

“Saat ini proses pembuatan film sudah memasuki tahap akhir sebelum masuk ke proses editing,” kata Yahdi.

Film "Seribu Bayang Purnama” dijadwalkan tayang di bioskop pada akhir tahun 2024.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA