Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bersahabat Lama, Raja Yordania Abdullah II Tak Sabar Bertemu Prabowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 12 Maret 2024, 22:50 WIB
Bersahabat Lama, Raja Yordania Abdullah II Tak Sabar Bertemu Prabowo
Raja Yordania Abdullah II/Net
rmol news logo Raja Yordania Abdullah II mengatakan bahwa Indonesia sangat membutuhkan sosok Prabowo sebagai pemimpin yang baru.

Apalagi, Abdullah II merasa sudah sangat mengenal lama Prabowo sebagai sahabat.

Hal itu disampaikan Abdullah II saat memberikan selamat ke Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto melalui sambungan telepon

"Saya tahu negaramu membutuhkanmu. Saya mengenal Anda sejak lama dan saya sangat bangga, kawanku,” kata Abdullah II.

Prabowo pun merasa sangat senang dengan ucapan Abdullah II.

Prabowo kemudian berterima kasih kepada sang raja, karena persahabatan mereka sangat berarti. Prabowo kemudian mengungkapkan kenangan bersama Abdullah II saat berada di Amman.

"Saya menanti untuk bertemu Anda lagi. Saya punya kenangan indah di Amman," ucap Prabowo sambil tertawa.

"Saya punya kenangan indah juga denganmu, kawanku," timpal Abdullah II.

Obrolan yang singkat, diakui Abdullah membuat dirinya senang dan memberikan 'mood' yang sangat baik.

“Mendengar suara Anda membuat saya berbahagia hari ini, terima kasih,” kata Abdullah II ke Prabowo.

Di akhir percakapan, Prabowo tidak lupa menitipkan salamnya kepada Ratu Yordania Rania Al-Abdullah dan adik Abdullah II, yaitu Pangeran Faisal bin Hussein dan keponakan Abdullah II, yakni Ghazi bin Muhammad bin Talal.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA