Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rusia Rekrut 231 Ribu Tentara Baru dalam Tujuh Bulan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 04 Agustus 2023, 10:12 WIB
Rusia Rekrut 231 Ribu Tentara Baru dalam Tujuh Bulan
Tentara Rusia/Net
rmol news logo Sejak awal tahun 2023, Rusia gencar merekrut personel tambahan guna meningkatkan peluang kemenangan di Perang Ukraina.

Hingga awal bulan Agustus, tentara Rusia yang baru direkrut jumlahnya diperkirakan mencapai lebih dari 231 ribu orang.

Hal itu diungkap mantan Presiden Rusia yang saat ini menjadi Ketua Dewan Keamanan Moskow, Dmitry Medvedev dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari The Defense Post pada Jumat (4/8).

Dikatakan Medvedev, Rusia memang membuka lebih banyak lowongan militer, terlebih sejak serangan balasan dilancarkan Ukraina akhir Juni lalu.

“Menurut Kementerian Pertahanan, dari 1 Januari hingga 3 Agustus, ada lebih dari 231 ribu orang telah diterima untuk menjadi tentara ” ungkapnya.

Pada September tahun lalu, Presiden Vladimir Putin mengumumkan mobilisasi militer yang pertama di Rusia sejak Perang Dunia II.

Saat itu, seruan Putin mendorong ribuan pria dewasa kabur ke negara tetangga karena takut dipaksa ikut dalam pelatihan militer dan berperang di Ukraina.

Moskow belum mengungkapkan target jumlah perekrutan. Tetapi akhir tahun lalu, Menteri Pertahanan Sergei Shoigu mengatakan akan memperbesar pasukan militer hingga 1,5 juta. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA