AS Dan Korut Kembali Ke Meja Perundingan Di Stockholm

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 04 Oktober 2019, 13:21 WIB
AS Dan Korut Kembali Ke Meja Perundingan Di Stockholm
KTT AS-Korut di Hanoi Februari 2019/Net
rmol news logo Negosiator dari Amerika Serikat dan Korea Utara akan kembali ke meja perundingan di Stockholm akhir pekan ini untuk membahas soal program nuklir Korea Utara.

Pertemuan di Stockholm tersebut akan menjadi pembicaraan tingkat kerja formal pertama sejak Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un bertemu pada bulan Juni lalu. Mereka berjanji untuk memulai kembali perundingan yang macet setelah pertemuan puncak gagal pada Februari lalu.

Perwakilan Khusus Amerika Serikat untuk Korea Utara Stephen Biegun diperkirakan akan memimpin delegasi negosiator Amerika Serikat. Sementara dari pihak Korea Utara, negosiator akan dipimpin oleh mantan duta besarnya untuk Vietnam, Kim Myong Gil.

"Ada sinyal baru dari pihak Amerika Serikat, jadi kami akan pergi dengan harapan besar dan optimisme tentang hasilnya," kata Kim kepada wartawan di Beijing sebelum bertolak ke Stockholm seperti dimuat Channel News Asia.

Profesor Ramon Pacheco Pardo dari King's College London menilai, Korea Utara mungkin akan mengusahakan deklarasi untuk mengakhiri keadaan perang yang secara teknis sudah ada sejak Perang Korea 1950-1953, membuka kantor penghubung dengan Amerika Serikat dan kemungkinan mencari bantuan ekonomi.

"Korea Utara akan menginginkan pembebasan sanksi, betapapun parsial dan bahkan jika itu adalah bentuk interupsi mereka daripada penghapusan penuh," jelasnya.

"Dari perspektif Pyongyang, itu akan menunjukkan bahwa Amerika Serikat serius dengan proses langkah demi langkah," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA