Inikah Kata-kata Terakhir Jamal Khashoggi Sebelum Dibunuh?

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 10 Desember 2018, 09:58 WIB
Inikah Kata-kata Terakhir Jamal Khashoggi Sebelum Dibunuh?
Jamal Khashoggo/Net
rmol news logo Kata-kata terakhir yang diucapkan okeh wartawan senior dan kolumnis Washington Post Jamal Khashoggi sebelum dibunuh di konsulat Saudi di Istanbul Turki 2 Oktober lalu adalah "Saya tidak bisa bernapas,".

Begitu bunyi laporan terbaru yang dimuat CNN merujuk pada seorang sumber yang menjelaskan tentang penyelidikan pembunuhan Khashoggi.

Sumber itu telah membaca transkrip terjemahan rekaman audio tentang momen-momen terakhir Khashoggi yang menyakitkan di dalam konsulat. Dalam rekanan tersebut jelas bahwa pembunuhan pada 2 Oktober bukanlah upaya rendisi yang gagal, tetapi pelaksanaan pembunuhan yang direncanakan sebelumnya.

Sumber tersebut mengatakan bahwa selama adegan yang mengerikan, Khashoggi terdengar berjuang melawan sekelompok orang yang bertekad untuk membunuhnya.

"Saya tidak bisa bernafas," kata Khashoggi. Dia mengulangi kalimat itu selama beberapa kali.

Transkrip dari adegan pembunuhan Khashoggi juga mencatat suara tubuh Khashoggi yang dipotong-potong oleh gergaji. Para pelaku diduga memutar musik saat melakukan hal ini demi meredam suara bising gergaji.

Sumber yang sama menyebut, transkrip menunjukkan bahwa saat serangkaian panggilan telepon dilakukan, para pelaku memberi penjelasan tentang kemajuan yang dilakukan melalui panggilan telepon. Diduga, panggilan telepon dilakukan ke tokoh senior di Riyadh.

CNN memuat, transkrip asli audio disiapkan oleh dinas intelijen Turki. Para pejabat Turki tidak pernah mengatakan bagaimana mereka memperoleh audio. Transkrip itu akan diterjemahkan sebelum dibagikan dengan badan intelijen lainnya. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA