Targetkan Ladang Minyak, ISIS Terhalang Di Pos Keamanan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 05 Januari 2016, 15:46 WIB
Targetkan Ladang Minyak, ISIS Terhalang Di Pos Keamanan
ilustrasi/net
rmol news logo Kelompok militan ISIS melancarkan serangan di dekat fasilitas minyak di wilayah utara Libya pada Senin (4/1). Namun ISIS tak berhasil mencapai targetnya.

Militan ISIS mengerahkan sejumlah mobil, dan melakukan serangan bom bunuh diri di pos keamanan di pintu masuk kota al-Sidra Libya. Akibatnya dua orang tentara yang tengah berjaga tewas.

"Kita diserang oleh konvoy dari belasan kendaraan milik ISIS," kata pemerintah setempat seperti dimuat The Guardian.

"Mereka kemudian meluncurkan serangan di kota Ras Lanouf melalui selatan namun tidak bisa masuk," sambungnya.

Selama beberapa minggu terakhir, ISIS telah berupaya masuk ke kawasan yang disebut dengan "sabit minyak" Libya di mana terminal minyak utama seperti al-Sidra dan Ras Lanouf ada. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA