6.000 Personel Keamanan Jaga Malam Pergantian Tahun di Times Square

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 31 Desember 2015, 16:42 WIB
6.000 Personel Keamanan Jaga Malam Pergantian Tahun di Times Square
times square/net
rmol news logo Menjelang pergantian tahun malam ini, Amerika Serikat mengerahkan tak kurang dari 6.000 personel polisi untuk berjaga di sekitar Times Square.

Selain polisi patroli, di pusat keramaian kota itu juga akan dikerahkan polisi lau lintas, anjing pengendus bom, polisi yang berpatroli dengan kuda dan juga helikopter.

Bahkan, sebuah unit baru yang berisi 500 petugas polisi yang telah dilatih untuk bekerja khusus melawan terorisme juga akan dikerahkan untuk pertama kalinya.

"Akan ada sejumlah besar petugas yang bisa anda akan melihat, dan akan ada banyak petugas anda tidak bisa melihat," kata Walikota New York Bill de Blasio awal pekan ini.

"Kami adalah kota dengan persiapan terbaik di negara ini untuk mencegah terorisme dan untuk menangani setiap peristiwa yang bisa terjadi," sambungnya seperti dimuat The Strait News.

Peningkatan keamanan tersebut dilakukan menyusul adanya peringatan peningkatan teror terutama pasca penembakan di California serta teror Paris November lalu. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA