Pesawat Kecil Jatuh di Pemukiman Tokyo, Dua Orang Luka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 26 Juli 2015, 13:20 WIB
Pesawat Kecil Jatuh di Pemukiman Tokyo, Dua Orang Luka
pesawat jatuh di tokyo/net
rmol news logo Sebuah pesawat kecil jatuh ke daerah pemukiman di Tokyo hari ini (Minggu, 26/7).

Menurut Departemen Pemadam Kebakaran Tokyo, selain melukai dua orang, sejumlah rumah dan mobil juga rusak.

Satu orang dari dalam pesawat berhasil diselamatkan, serangan seorang lainnya ditemukan tak sadarkan diri.

Belum diketahui dengan pasti berpa banyak korban yang berjatuhan dalam insiden itu. Belum jelas juga apa yang menyebabkan pesawat tersebut jatuh.

Namun seperti dimuat Reuters, upaya evakuasi masih terus dilakukan di lokasi kejadian.

Insiden itu pun membuat setidaknya tiga rumah rusak dan dua mobil terbakar. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA