Hal itu diungkapkan oleh Duta Besar Jepang untuk Indonesia Tanizaki Yasuaki saat bertemu dengan Menteri Pariwisata Indonesia Arief Yahya.
Dalam pertemuan yang berlangsung selama 45 menit itu, secara spesifik keduanya membahas soal arah kebijakan Indonesia terkait dengan pariwisata. Terutama terkait dengan percepatan pertukaran pariwisata Jepang dan Indonesia di masa mendatang.
Menurut Tanizaki, seperti rilis yang diterima redaksi (Rabu, 15/7), percepatan pertukaran pariwisata itu didorong oleh pemberlakuan kebijakan bebas visa di Jepang terhadap pemegang paspor IC sejak bulan Desember 2014 lalu serta mulai diberlakukannya pembebasan visa di Indonesia bagi wisatawan Jepang.
"Kami akan tetap mengupayakan peningkatan hubungan kerja sama dan kemitraan dengan Kementerian Pariwisata yang memainkan peran utama dalam peningkatan pertukaran kebudayaan dan saling pemahaman kedua negara melalui pertukaran pariwisarta," tandas Tanizaki.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: