Kegagalan Radar, Semua Penerbangan Komersial Selandia Baru Didaratkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 23 Juni 2015, 11:44 WIB
Kegagalan Radar, Semua Penerbangan Komersial Selandia Baru Didaratkan
ilustrasi/net
rmol news logo Semua penerbangan komersial dan penerbangan sipil didaratkan di Selandia Baru pada Kamis (23/6).

Menurut keterangan dari penyedia jasa navigator udara, Airways New Zealand, hal itu dilakukan karena kegagalan radar.

Pendaratan semua penerbangan itu dikonfirmasi melalui Twitter.

"Kegagalan jaringan internal terjadi di sekitar pukul 14.41," kata keterangan tersebut seperti dimuat Channel News Asia.

"Airways segera menghentikan semua penerbangan sementara kami menyelidiki masalah ini dan sampai kita bisa selesai sebelum beroperasi dengan aman," sambung pernyataan tersebut.

Pernyataan yang sama menyebutkan bahwa saat ini pihak Airways sudah mengidentifikasi masalah dan tengah menguji integritas sistem. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA