Roket Kargo Meledak Beberapa Saat Usai Lepas Landas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Rabu, 29 Oktober 2014, 17:10 WIB
Roket Kargo Meledak Beberapa Saat Usai Lepas Landas
roket Antares yang meledak/net
rmol news logo Sebuah roket tak berawak, Antares yang dikontak oleh NASA meledak beberapa saat setelah diluncurkan dari fasilitas Wallops di Virginia.

Roket tersebut membawa hampir 2.200 kilogram pasokan bagi enam orang astronot yang berada di Stasiun Luar Angkasa Internasional. Di antara sejumlah barang yang dibawa roket adalah peralatan penerbangan, makanan, buku, serta sumber daya komputer bagi para astronot.

Belum diketahui penyebab pasti meledaknya roket tersebut.

"Kami akan memahami apa yang terjadi, mudah-mudahan segera dan kita akan mengembalikan semuanya ke jalurnya," kata wakil presiden eksekutif Orbital Sciences, Frank Culbertson dikutip BBC (Rabu, 29/10).

Ia memastikan, dalam kejadian itu tak ada satupun orang terluka. Pihaknya juga telah mengerahkan tim untuk menginvestigasi penyebab kejadian tersebut mulai pagi tadi.

Investigasi yang dilakukan tidak untuk menghasilkan kesimpulan, melainkan untuk fokus menyelidikan mesin AJ-26 yang digunakan untuk mengangkat roket. Mesin itu merupakan buatan Rusia yang telah dimodfikasi dan dikembangkan pada roket Soviet ke bulan, N-1. Mesin tersebut diperbaharaui untuk memenuhi standar modern. [mel]
  • TAGS

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA