Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Egypt Air Buka Penerbangan Langsung Mesir-Jakarta, Sandiaga Uno Semoga Bisa Perkuat Sektor Parekraf

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 02 November 2023, 09:46 WIB
Egypt Air Buka Penerbangan Langsung Mesir-Jakarta, Sandiaga Uno Semoga Bisa Perkuat Sektor Parekraf
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno/Net
rmol news logo Setelah 7 tahun,  atau terakhir kali terbang pada 2016, Egypt Air kembali membuka pelayanannya untuk rute Kairo-Jakarta-Kairo.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, frekuensi untuk rute tersebut untuk saat ini adalah dua kali dalam seminggu. Ia berharap frekuensi itu bisa bertambah.

"Penerbangan kali ini kapasitas penuh 270 penumpang. Kami berharap Egypt Air bisa terbang secara harian. Kami berharap ini mampu meningkatkan kualitas fasilitas dan layanan di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," ujarnya, seperti dikutip dari laman kemenparekraf.

Rute tersebut bukan hanya kunjungan wisman tapi juga ekspor produk. Sektor ekonomi kreatif seperti bumbu-bumbu atau rempah-rempah dan kopi menjadi komoditas ekspor ke Mesir.

Berdasarkan data sebelum pandemi, Mesir menjadi negara penyumbang wisatawan mancanegara ke Indonesia terbesar kedua di antara negara-negara Afrika, setelah Afrika Selatan dan terbesar ketiga di antara negara-negara Timur Tengah setelah Arab Saudi dan Oman.

"Jumlah kunjungan wisatawan asal Mesir pada tahun 2019 mencapai 21.354 wisatawan," ujar Sandiaga.

Indonesia juga telah menambahkan Mesir ke dalam daftar negara yang berhak mendapatkan Visa on Arrival (VoA) pada tahun 2022. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA