Pertumbuhan laba bersih ini mencerminkan efisiensi operasional yang ditingkatkan dan strategi bisnis yang positif.
Dikutip dari keterbukaan informasi, pencapaian lainnya adalah aset INET mengalami pertumbuhan sebesar 209 persen dari tahun sebelumnya di periode yang sama menjadi Rp 223.994.829.418.
Managemen mengungkapkan bahwa pencapaian ini mencerminkan investasi yang tepat dan manajemen yang kuat.
Direktur Utama INET, Muhammad Arif, menyampaikan apresiasinya tentang hasil kinerja ini.
"Kami sangat gembira dengan pencapaian luar biasa ini. Ini adalah hasil kerja keras dan komitmen seluruh tim INET. Kami akan terus berfokus pada inovasi, keunggulan operasional, dan memberikan nilai terbaik kepada pelanggan kami," katanya, dalam keterangan resmi, Jumat (27/10).
Dengan dasar yang kuat dalam pertumbuhan laba bersih, aset yang berkembang, dan manajemen yang cermat, INET siap menghadapi masa depan dengan optimisme.
BERITA TERKAIT: