Berita

Mobil listrik bZ4X/Toyota

Otomotif

Toyota Indonesia Tarik Mobil Listrik bZ4X Gara-gara Kamera Bermasalah

JUMAT, 23 AGUSTUS 2024 | 14:43 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

PT Toyota Astra Motor (TAM) menarik kembali atau recall mobil listrik bZ4X yang diproduksi antara Desember 2022 hingga Agustus 2023. 

Pemilik kendaraan dengan tahun produksi tersebut diminta untuk segera mengunjungi bengkel terdekat untuk melakukan pemeriksaan.

"Selain pemberitahuan resmi melalui surat, PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengimbau pelanggan untuk menghubungi dealer Toyota atau Lexus terdekat guna memverifikasi apakah kendaraan mereka termasuk dalam model yang dipanggil untuk recall," kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.


Berdasarkan pernyataan perusahaan, recall ini dilakukan karena adanya masalah pada kamera depan dan belakang kendaraan. 

Mobil listrik itu dilengkapi dengan Front View Camera dan Rear View Camera yang berfungsi menangkap dan menampilkan gambar area di depan dan belakang mobil. Namun, ditemukan beberapa masalah pada beberapa kendaraan, karena proses pengelasan laser pada wadah kamera yang dilakukan pemasok tidak optimal.

Akibatnya, wadah kamera tersebut dapat terlepas jika terkena tekanan eksternal dalam jangka waktu tertentu, yang memungkinkan air masuk ke dalam kamera. 

Jika tidak segera ditangani, hal ini dapat menyebabkan korsleting pada sirkuit kamera, yang berpotensi mengganggu tampilan gambar area di depan dan belakang kendaraan.

Toyota juga menyarankan para pelanggan untuk melakukan booking jadwal pemeriksaan terlebih dahulu guna menghindari antrean panjang. 

Adapun seluruh proses pemeriksaan hingga perbaikan, kata perusahaan otomotif itu akan dilakukan secara gratis.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya