Berita

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Rumah Perubahan, Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/11)/RMOL

Politik

Timnas Amin Tunjuk 90 Jurubicara, Ada Said Didu, Syahganda Nainggolan dan Refly Harun

RABU, 22 NOVEMBER 2023 | 03:06 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dalam setiap kontestasi politik, peran jurubicara kampanye memiliki pengaruh signifikan dalam meraih kemenangan, termasuk di pemilihan presiden (Pilpres).

Menyadari hal ini, Tim Nasional Pemenangan capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) menunjuk puluhan nama untuk menjadi jurubicara.

Hal ini dibacakan langsung Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Rumah Perubahan, Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/11).

Tak tanggung-tanggung, Timnas Amin menunjuk 90 tokoh untuk menjadi jurubicara. Figur tersebut berasal dari kelompok yang beragam. Mulai dari cendikiawan, politikus, agamawan, pengusaha, influencer hingga milenial.

Nama-nama populer yang masuk dalam jurubicara pasangan Amin di antaranya Syahganda Nainggolan, Said Didu, Refly Harun, Geisz Chalifah, Andi Sinulingga.

Sementara jurubicara dari Partai Nasdem ada Willy Aditya dan Bestari Barus. Jurubicara dari PKB Maman Imanul Haq dan Abdul Rochim, serta jurubicara dari PKS Pipin Sopian, dan Ahmad Fathul Bari.

Sementara dari kalangan artis ada Ramzi, komika Aji Pratama. Sedangkan nama lainnya antara lain Surya Tjandra, Billy Nerotumelina dan Hendri Satrio.

Jurubicara bertanggungjawab menyampaikan visi misi capres-cawapres jagoannya dan membantu memperluas jangkauan kampanye. Hal ini memberikan kesempatan kepada calon presiden untuk mencapai sebanyak mungkin pemilih potensial.

Tugas lainnya, jurubicara berperan dalam mengatasi dan menjelaskan setiap kontroversi yang mungkin timbul agar tidak merugikan citra capres-cawapres.



Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya