Berita

Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra/RMOL

Politik

Yusril: Prabowo Katakan Kepada Saya Soal Nama Nanti Diajukan ke Pak Lurah

KAMIS, 12 OKTOBER 2023 | 17:58 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengungkapan ihwal percakapannya dengan Prabowo Subianto terkait calon wakil presiden pendampingnya.

Kepada Yusril, Prabowo mengatakan sejumlah nama yang diajukan oleh ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan langsung diserahkan kepada "Pak Lurah".

Pernyataan itu terlontar ketika ditanya soal nama-nama calon presiden pendamping Prabowo. Nama Yusril sempat mencuat menjadi cawapres Prabowo namun perlu restu dari Pak Lurah.

"Pak Prabowo mengatakan kepada saya begini ,biar aja Pak Yusril ini kan bagus kalau misalkan Golkar ngajukan, PAN mengajukan, PBB mengajukan, Gelora mengajukan, nanti nama-nama ini saya bawa ke Pak Lurah, Pak Lurah mana nih yang kira-kira menurut bapak saya putuskan," kata Yusril saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (12/10).

Yusril mengatakan saat ini pihaknya bisa saja mendesak Prabowo menjadikannya cawapres, lantaran dari segi kapabilitas sangat mumpuni meskipun elektabilitas belum tampak signifikan. Namun, potensi itu bisa terjadi atau tidak tergantung Pak Lurah.

"Jadi sebenarnya kalau ngotot-ngototan bisa terjadi bisa juga tidak sih. Tapi bisa kalau ngotot-ngototan, misal terjadi deadlock, saya katakan tadi saya tidak abisin di depan lah, tapi katakan di terakhir. Saya sebenarnya kompromi seperti ini terjadi di (tahun) 99," tutupnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo sempat menyinggung soal dirinya yang kerap dikatakan Pak Lurah oleh masyarakat pada sidang tahunan MPR/DPR/DPD RI, pada 16 Agustus 2024.

Jokowi menegaskan bahwa dirinya bukanlah Pak Lurah melainkan seorang pemimpin negara.

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Salaman Andika Perkasa Dicuekin Kapolda Jateng dan Pj Gubernur

Rabu, 25 September 2024 | 11:18

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Rhenald Kasali Komentari Gelar Doktor HC Raffi Ahmad: Kita Nggak Ketemu Tuh Kampusnya

Jumat, 04 Oktober 2024 | 07:00

UPDATE

PDIP Bandar Lampung Maksimalkan Strategi Door to Door

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:58

Ahmad Syaikhu Siap Lanjutkan Program Era Ridwan Kamil

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:30

Ariza Ingatkan Kader dan Relawan untuk Antisipasi Kecurangan Pilkada

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:59

Debat Pilkada Lambar Tetap Digelar Meski Lawan Kotak Kosong

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:40

Madam Pang Doakan Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:22

Soal Lawan Kotak Kosong, Begini Jawaban Gus Yani

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:59

Setahun Badai Al-Aqsa, Baraq Akan Gelar Aksi di Depan Kedubes AS

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:46

Gerindra Optimistis Dedi Mulyadi Menangkan Pilgub Jabar

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:32

Buntut Temuan APK Paslon di Mobil Dinas, Camat Negerikaton Diperiksa Bawaslu

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:59

Arne Slot Puas Bisa Torehkan Rekor bersama Liverpool

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:43

Selengkapnya