Berita

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal saat konsolidasi akbar di Banyumas, Jawa Tengah 22 Juli 2023/Ist

Politik

Viral Video Said Iqbal Makan Daging, Partai Buruh: Cuma di Kaki Lima

SABTU, 12 AGUSTUS 2023 | 12:19 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Video viral yang memperlihatkan Presiden Partai Buruh, Said Iqbal menyantap menu bakaran daging atau grill dipastikan tidak terjadi saat aksi demo di Patung Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Kamis kemarin (10/8).

Diluruskan Partai Buruh, acara makan bersama itu terjadi saat konsolidasi akbar buruh se-Jawa Tengah di Banyumas, Sabtu (22/7) lalu. Lokasinya pun bukan di restoran mewah, melainkan di pedagang kaki lima.

Ketua Partai Buruh Kabupaten Cilacap, Asnawi Rachmat menceritakan, saat kejadian, Said Iqbal akan dijamu di restoran namun ditolak oleh sosok yang juga menjadi Presiden Partai Buruh itu.

Partai Buruh Cilacap bahkan sempat mempersiapkan hidangan jamuan makan siang di kantor Sekretariat Federasi Serikat Buruh Migas Cilacap (FSBMC).

"Bung Presiden (Said Iqbal) sebetulnya akan dijamu di tempat lebih baik. Namun Bung Presiden menolak dan lebih baik makan di pinggiran (pedagang kaki lima)," kata Asnawi Rachmat dalam diskusi daring, Sabtu (12/8).

Setelah menentukan tempat untuk makan siang, Asnawi menyebut makanan yang dipersiapkan adalah menu sederhana yang dijual di kafe milik Reses, mantan buruh migas yang beralih menjadi wirausaha.

"Pertama mie ongklok kebanggan Banyumas, mie nyemek dan ini Bung Presiden menikmati, disuguhi daging yang di atas grill satu plastik bisa sampai Rp 50 ribu. Itu tidak terlalu mahal," kata Asnawi.

Setelah menjelaskan duduk perkara, Asnawi pun menyayangkan sikap pihak yang tidak bertanggung jawab dengan menggiring opini seolah-olah Said Iqbal makan mewah di saat buruh menggelar demo.

Asnawi bersama Partai Buruh Cilacap juga menunggu arahan DPP Pusat Partai Buruh dalam menyikapi fenomena ini.

Jagad media sosial dihebohkan dengan beredarnya video Said Iqbal makan menu bakaran alias grill bernarasi seolah-olah terjadi saat buruh berdemonstrasi di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Kamis (10/8).

Menyikapi beredarnya video itu, Said Iqbal menegaskan rekaman kejadian berlangsung saat ia melakukan konsolidasi se-Jawa Tengah di Cilacap, pada akhir bulan Juli 2023.

"Waktu itu kami melakukan konsolidasi di tempat yang disewa, sangat sederhana, lokasinya adalah lokasi buruh. Setelah konsolidasi, makan siang," kata Iqbal.

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

UPDATE

Ratusan Organ Relawan Jokowi dan Prabowo-Gibran Bakal Gelar Tasyakuran

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:58

Ekspor Jepang Turun Pertama Kali dalam 10 Bulan, Gara-gara Ini

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:54

Duel UFC 308: El Matador Vs Blessed

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:54

Tak Dipanggil ke Kertanegara, Ace Hasan Nongol di Hambalang

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:29

BUMN Butuh Insan Sadar Berbangsa dan Bernegara

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:17

Digadang jadi Mendag, Budi Santoso Bakal jadi Menteri Jalur Karir

Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:08

Jasa Raharja dan BPJS Ketenagakerjaan Sepakat tingkatkan Manfaat Jaminan Kecelakaan

Kamis, 17 Oktober 2024 | 18:46

Taufik Zoelkifli: Tidak Benar PKS Berkhianat

Kamis, 17 Oktober 2024 | 18:40

Pelantikan Presiden 20 Oktober Sesuai Aturan, Jangan Ditolak

Kamis, 17 Oktober 2024 | 18:36

Tak Sampai Malam, Calon-calon Wamen Keluar dari Garuda Yaksa Hambalang

Kamis, 17 Oktober 2024 | 18:20

Selengkapnya