Berita

Vaksinasi bagi pengguna jalan oleh Polres Banjarnegara/Net

Presisi

Polres Banjarnegara Intensifkan Layanan Vaksin bagi Pengguna Jalan

SELASA, 17 MEI 2022 | 13:44 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Polres Banjarnegara melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD), kegiatannya diantaranya pemantauan arus lalu lintas, Patroli, pengaturan lalu lintas antisipasi macet dan vaksinasi pengguna jalan.

Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto SIK, MH mengatakan, dalam melaksanakan KRYD, pihanya terus mengintensifkan vaksinasi, dengan  layanan vaksin pengguna jalan.

"Layanan vaksin pengguna jalan dilakukan kepada masyarakat yang melintas di Polres Banjarnegara dan Pos Mandiraja dan Pos Purwareja Klampok," katanya di Mapolres Banjarnegara, Selasa (17/5).


Ia menjelaskan, layananan vaksin pengguna jalan dilakukan kepada masyarakat yang melintas, warga yang lewat ditanya oleh petugas apakah sudah melakukan vaksinasi atau belum, baik dosis satu, dua maupun tiga atau booster.

"Masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi diajak dan diarahkan untuk melakukan vaksinasi di Gerai Vaksin yang telah disediakan," katanya.

Menurut dia, kegiatan ini juga dalam rangka memberikan kesempatan bagi masyarakat pengguna jalan yang belum vaksin atau juga masyarakat yang tidak sempat untuk datang ke gerai-gerai vaksin yang ada seperti di Puskesmas atau layanan kesehatan lain.

“Ini bagian dari akselerasi vaksinasi untuk menyasar masyarakat yang belum mendapatkan vaksin. Kami juga menyediakan vaksin dosis lengkap, baik dosis I, II maupun booster,” katanya.

Ia berharap, melalui kegiatan pelayanan vaksin pengguna jalan capaian vaksinasi akan meningkat.

"Petugas juga membagikan masker, mengimbau masyarakat untuk tertib berlalu lintas dan sosialisasi Prokes 5 M," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya