Berita

Popularitas Partai Golkar paling tinggi dibandingkan dengan partai lain dalam survei Trust Indonesia/Ist

Politik

Di Survei Trust Indonesia, Partai Golkar Raih Popularitas Paling Tinggi Menyalip PDIP

SENIN, 31 JANUARI 2022 | 13:19 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Partai Golkar menjadi partai dengan tingkat popularitas dan kedisukaan tertinggi dalam hasil survei nasional yang digelar oleh lembaga Trust Indonesia Research & Consulting.

Dalam rilis survei bertema "Indonesian Outlook 2022: Membaca Lanskap Politik Indonesia 2024", Partai Golkar meraih 93,9 persen menggungguli PDIP yang hanya meraih 92,3 persen.

“Tingkat popularitas partai politik tertinggi diraih oleh Partai Golkar 93,9 persen, disusul oleh PDIP 92,3 persen, dan partai Gerindra dengan 91,6 persen,” jelas Direktur Eksekutif Trust Indonesia Research & Consulting Azhari Ardinal di Hotel DoubleTreeb By Hilton, Jakarta, Senin (31/1).


Di sisi lain, tingkat kedisukaan tertinggi diraih oleh Demokrat dengan 66,8 persen, disusul Partai Gerindra, 65,9 persen dan Partai Golkar 61, 5 persen.

Sedangkan tingkat elektabilitas partai politik tertinggi hari ini diraih oleh PDIP 21,8 persen, disusul Partai Gerindra 17,3 persen, dan Partai Golkar 10,6 persen. Masih ada 13,3 persen yang belum menentukan pilihan atau undecided voters.

Survei Trust Indonesia Research & Consulting dilakukan pada 3 sampai 12 Januari 2022 secara tatap muka.

Jumlah responden dalam survei ini sebanyak 1200 yang diambil secara proporsional berimbang (50:50) laki-laki dan perempuan berdasarkan basis tempat pemungutan suara (TPS) by name, by addres.

Populasi survei ini adalah warga negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di 34 provinsi dan telah mempunyai hak pilih yaitu berusia 17 tahun ke atas.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya