Berita

Wakil Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI), Komjen (Purn) Syafruddin (kiri)/Ist

Politik

Wapres DMDI Syafruddin Sambut Positif Lolosnya RUU Islamophobia di AS

SENIN, 20 DESEMBER 2021 | 14:52 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pembahasan RUU yang berusaha memerangi gerakan antimuslim atau islamophobia oleh DPR AS turut menjadi perhatian Indonesia.

Wakil Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI), Komjen (Purn) Syafruddin mengatakan, keberadaan RUU tersebut akan berdampak positif bagi negara-negara dengan penduduk minoritas muslim.

"Kita menyambut positif (RUU islamophobia) akan bermanfaat, terutama di negara-negara minoritas muslim. Tapi belum diputuskan jadi UU. Kita (DMDI) menunggu saja," ujar Syafruddin kepada wartawan, Senin (20/12).

Menurut Syafruddin, RUU Islamophobia yang diloloskan DPR AS tentu akan membuat negara-negara minoritas muslim di seluruh dunia kondusif.

"Kita berharap karena banyak keanggotan DMDI itu negara-negara minoritas muslim, ya saya rasa akan kondusiflah suatu bangsa," tegas Syafruddin.

DMDI sendiri saat ini memiliki banyak anggota dari negara-negara minoritas muslim. Mereka di antaranya ialah Kamboja, Vietnam, Thailand, Srilangka, Jepang, hingga Korea.

"Negara- negara Asia di sana kan minoritas muslim. Tapi tidak semua negara minoritas muslim (tidak kondusif) begitu," pungkas Syafruddin.

DPR AS pada Selasa (14/12) menyetujui legislasi yang disponsori anggota fraksi Demokrat, Ilham Omar dan membentuk posisi utusan khusus baru di Departemen Luar Negeri memantau dan memberantas islamophobia di seluruh dunia.

Keputusan tersebut diambil setelah anggota fraksi Republik Lauren Boebert mengeluarkan lelucon rasis dan islamophobia mengenai Omar. Hal ini, bukan pertama kalinya terjadi, ia mengejek muslim anggota kongres tersebut.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya