Berita

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi/RMOLSumut

Politik

Tegaskan Tak Minat Jadi Ketua Partai, Edy Rahmayadi: Ngurus Kalian Saja Susah

RABU, 06 OKTOBER 2021 | 11:39 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

RMOL.  Kemunculan wacana Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, bakal maju sebagai calon Ketua DPD Partai Demokrat Sumut dipastikan tak akan berlanjut. Edy menegaskan dirinya tak berminat untuk menjadi ketua partai politik.

"Orang sah-sah saja (usulkan Edy jadi Ketua Demokrat Sumut). Tanya aku mau atau tidak, ya tidaklah," tegas Edy, di rumah dinas Gubsu, Kota Medan, Rabu (6/10).

Ditambahkan Edy, dirinya tidak berminat menjadi ketua partai karena masih menjabat gubernur. Mantan Pangkostrad ini ingin fokus mengurus rakyat.


"Masak gubernur jadi ketua partai, ngurus kalian saja susah," seloroh Edy.

Saat disinggung soal Musa Rajekhshah (Ijeck) yang menjadi Ketua Partai Golkar Sumut, Edy mengatakan dirinya berbeda dengan Wakil Gubernur Sumut itu.

"Kalau wakil banyak waktu luang, (Gubernur) megang, nakhoda," kata Edy.

Dirinya juga khawatir, jika maju sebagai ketua partai politik, akan membuat marh jajaran  Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (forkopimda) Sumut. Tentu hal ini bisa berdampak buruk terhadap hubungan seluruh pemangku kepentingan.

"Nanti Pangdam sama Kapolda marah," sambungnya.

DPD Partai Demokrat Sumut akan menggelar Musyawarah Daerah IV dalam waktu dekat ini. Sejumlah nama pun mulai digadang-gadang bakal ikut dalam pertarungan menjadi pucuk pimpinan Demokrat Sumut. Salah satunya adalah Edy Rahmayadi.

Plt Ketua Demokrat Sumut, Herri Zulkarnain, pun mempersilakan Edy jika ingin maju sebagai calon Ketua Demokrat Sumut dalam Musda mendatang.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya