Berita

Beckham Putra berpeluang bermain di Eropa pada Juni mendatang/Net

Sepak Bola

Komunikasi Sudah Terjalin, Beckham Siap Terbang Ke Eropa Juni Nanti

SENIN, 25 JANUARI 2021 | 16:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kabar ketertarikan klub asal Montenegro, FK Sutjeska Niksic, terhadap pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, diakui Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono.

Menurut Teddy, pihak FK Sutjeska Niksic sudah mengajukan tawaran untuk merekrut Beckham Putra secara verbal. Bahkan permintaan ini sudah diajukan pada Desember 2020.

“Bulan Desember (komunikasi), pada saat Beckham masih cedera. Sudah (agenda pertemuan),” ujar Teddy kepada wartawan, Minggu (25/1).

Manajemen Maung Bandung pun mendukung penuh jika Beckham ingin bermain di Eropa. Karena hal ini pasti akan sangat bermanfaat bagi perkembangan pemain 19 tahun tersebut.

Teddy menjelaskan, Persib sangat mendukung jika Beckham memutuskan hijrah ke Eropa. Pasalnya, Teddy menilai Beckham akan mendapatkan pembelajaran berharga dengan bermain di Eropa.

“Apabila untuk kebaikan dan kemajuan pemain, kami pasti akan mendukung,” imbuh Teddy.

Namun demikian, proses kepindahan Beckham ke tim yang dibesut eks pelatih Persib, Miljan Radovic, itu belum bisa terwujud dalam waktu dekat. Salah satu faktornya adalah kondisi Beckham yang masih dalam tahap pemulihan pascacedera.

Sehingga, manajemen akan menyiapkan Beckham untuk terbang ke Eropa pada masa bursa transfer musim panas atau pada Juni mendatang.

Lebih jauh, Teddy menegaskan peluang Beckham bergabung dengan FK Sutjeska Niksic sangat besar. Hanya untuk saat ini memang belum dapat diwujudkan.

“Nanti kita proyeksikan untuk summer transfer window,” tutup Teddy.
FK Sutjeska Niksic bukanlah klub sembarangan di kompetisi sepak bola Montenegro. Bukan hanya bermain di kasta tertinggi, FK Sutjeska juga termasuk klub elite Montenegro.

Musim ini, FK Sutjeska sempat mencicipi kompetisi kasta kedua Eropa, Liga Europa. Sayang, penampilan mereka hanya sampai di fase kualifikasi.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya