Berita

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid/Ist

Politik

Hidayat Nur Wahid: Jangan Gadaikan Kedaulatan Rakyat Dengan Politik Uang Yang Tak Seberapa

SELASA, 08 DESEMBER 2020 | 20:39 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kedaulatan rakyat harus harus benar-benar diterapkan dalam gelaran Pilkada Serentak yang akan berlangsung 9 Desember besok di beberapa provinsi.

Salah satu yang mencerminkan adanya kedaulatan rakyat yakni dengan tetap memberikan suaranya demi menelurkan pemimpin daerah yang berkualitas.

Pimpinan MPR RI dari Fraksi PKS Hidayat Nurwahid meminta agar masyarakat dapat memaksimalkan pelaksanaan kedaulatan rakyat termasuk pada Pilkada yang akan dilaksanakan serentak pada 9 Desember ini

“Rakyat harus betul-betul memaknai bahwa ini amanat dan masalah yang penting. Kepercayaan yang luar biasa ini harusnya disukseskan, jangan dimubazirkan dan disia-siakan kedaulatan yang telah diberikan itu,” ujar Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (8/12).

Wakil Ketua Dewan Syuro PKS ini meminta agar masyarakat tidak golput (golongan putih) pada gelaran Pilkada Serentak 2020 besok. Penggunaan hak suara dinilainya penting agar pemimpin yang terpilih tidak sembarangan.

“Janganlah kedaulatan yang telah diberikan itu justru dimubazirkan dengan goput atau memilih secara asal-asalan. Nanti akan menyesal sendiri,” tegasnya.

Dia juga meminta kepada masyarakat agar tidak menerima uang atau apa pun dari para paslon jelang pencoblosan.

“Jangan mau kedaulatan yang berharga itu dihargai dengan money politic yang tidak seberapa. Jangan mau ditipu dengan janji palsu, atau bantuan sembako yang memengaruhi pilihan. Rakyat harus melihat rekam jejak calon, terutama yang bermasalah dengan kasus korupsi,” tandasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Puluhan Sepeda Motor Curian Diparkir di Polsek Tambora

Kamis, 25 April 2024 | 10:05

Kereta Cepat Whoosh Angkut 200 Ribu Penumpang selama Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 | 09:56

9 Kandidat Bacalon Walikota Cirebon Siap Fit and Proper Test

Kamis, 25 April 2024 | 09:55

Usai Naikkan Suku Bunga, BI Optimis Rupiah akan Kembali ke Rp15.000 di Akhir Tahun

Kamis, 25 April 2024 | 09:51

Parpol Menuduh Pemilu Curang Haram Gabung Koalisi Pemerintah

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

Demokrat Welcome PKB Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

KPK akan Kembali Tangkap Bupati Mimika Eltinus Omaleng

Kamis, 25 April 2024 | 09:38

Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik, Begini Caranya

Kamis, 25 April 2024 | 09:37

Pembatasan Kendaraan Pribadi Belum Tentu Atasi Macet Jakarta

Kamis, 25 April 2024 | 09:28

Berantas Judi Online Harus Serius

Kamis, 25 April 2024 | 09:22

Selengkapnya