Berita

Petugas SAR Gabungan tengah mengevakuasi warga di pemukiman yang terendam banjir/RMOLSumut

Nusantara

Banjir Landa Medan, 6 Orang Dinyatakan Hilang

JUMAT, 04 DESEMBER 2020 | 13:13 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Proses evakuasi warga terus dilakukan personil dari Basarnas dan BPBD Kota Medan pada hari ini, Jumat (4/12) di beberapa kecamatan di Kota Medan yang terendam banjir.

Dengan menggunakan perahu karet, petugas melakukan evakuasi di Kecamatan Medan Johor, Kecamatan Medan Maimun, Kecamatan Medan Sunggal, dan Kecamatan Medan Tuntungan.

Berdasarkan data BPBD Kota Medan, banjir yang merendam pemukiman warga diakibatkan meluapnya 4 sungai yang melalui Medan yakni Sungai Babura, Sungai Deli, Sungai Denai, dan Sungai Sunggal.

Sebanyak 181 jiwa sudah berhasil dievakuasi. Rinciannya, anak-anak 50 jiwa, balita 38 jiwa, dewasa 67 jiwa, dan lansia 26 jiwa.

Dilaporkan Kantor Berita RMOLSumut, saat ini personel mulai bergerak untuk menyisir banjir di Kecamatan Medan Helvetia yang terimbas dari luapan sungai Sunggal.

Hingga saat ini, berdasarkan data yang terkumpul, banjir di Kota Medan sudah merendam 2.773 rumah, 1983 KK dan 5.965 jiwa.

Data tersebut terangkum dari 7 Kecamatan dan 13 Kelurahan, antara lain Kecamatan Medan Maimun, Medan Johor, Medan Selayang, Medan Tuntungan, Medan Baru, Medan Petisah, dan Medan Polonia.

"Saat ini informasi yang diterima terdapat 6 orang dinyatakan hilang, yaitu 5 dewasa dan 1 balita. Dan pagi ini berhasil ditemukan 2 orang dewasa dalam keadaan meninggal dunia karena terseret arus banjir," demikian data dari BPBD pada grup Whatsapp BPBD Medan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya