Berita

Anggota DPR RI Fraksi PAN, Guspardi Gaus/Net

Politik

Gurpardi Gaus Minta Bawaslu Bergerak Cepat Tindaklanjuti Video Transaksi Diduga Uang Mahar Bacabup Merauke

SABTU, 12 SEPTEMBER 2020 | 05:27 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI


Sebuah video yang diduga adalah bakal calon bupati (bacabup) kabupaten Merauke Papua, Hendrikus Mahuze, menyerahkan duit yang diduga sebagai "setoran" biaya kampanye ke salah satu partai politik beredar luas dan sedang viral di berbagai media sosial.

Anggota Komisi II DPR RI dari Fraksi PAN Guspardi Gaus mendorong Bawaslu bergerak cepat menelusuri kebenaran di balik video itu.


"Tentu saja jangan kita menduga-duga. Kalau ada bukti, silakan saja apakah Bawaslu, apakah masyarakat, untuk melaporkan hal-hal yang di luar aturan yang digariskan. Kalau ada indikasinya mengarah ke tindak pidana, seharusnya di teruskan sesuai proses hukum yang berlaku," kata Guspardi di kompleks gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (11/9).

“Penelusuran dan pembuktian oleh Bawaslu perlu dilakukan. Gunanya apa ? agar tidak menimbulkan preseden buruk bagi yang lain. Kita menginginkan agar perhelatan demokrasi pada Pilkada 2020 berjalan secara aman dan demokratis,” imbuhnya.

Legislator dari Fraksi Partai Amanat Nasionat itu pun tidak menampik dalam gelaran pilkada membutuhkan biaya. Namun, jika sudah timbul indikasi permainan di luar aturan, Bawaslu harus tegas melakukan penegakan terhadap pelanggaran yang terjadi dan melakukan proses sesuai dengan aturan dan undang-undang yang berlaku.

“Bawaslu harus tegas, dan memproses sesuai denhan undang-undang yang berlaku,” tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya