Berita

Jusuf Kalla/RMOL

Nusantara

JK: Mall Saja Dikunjungi 5 Juta Orang Per Tahun, Masak Museum Rasulullah Kurang Pengunjung?

RABU, 26 FEBRUARI 2020 | 22:35 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Wakil Presiden Indonesia ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla (JK) menghadiri acara peletakan batu pertama Museum Internasional Sejarah Rasulullah SAW dan Peradaban Islam, di Pantai Ancol Timur, Jakarta Utara, Rabu (26/2).

Dalam sambutannya, Ketua Umum PP Dewan Masjid Indonesia ini mengucapkan terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang telah menyiapkan kawasan Ancol seluas enam hektar untuk dijadikan museum ini.

"Alhamdulillah mendapat tempat di sini, sehingga nanti museum ini bisa melihat matahari terbit dan matahari terbenam," ujar JK.


JK menambahkan, sebagai negara yang memiliki umat muslim terbesar di seluruh dunia, kehadiran museum nabi menjadi suatu keberkahan.

Dia berharap museum nabi ini nantinya tidak hanya sekedar menjadi bangunan semata. Namun, menjadi museum yang dinamis.

Oleh karena itu, JK menyarankan agar museum dapat dimanfaatkan pula untuk kegiatan riset dan penelitian serta menghadirkan workshop dan diskusi tentang peradaban dan perkembangan Islam.

"Musuem ini bukan hanya bagaimana melihat masa lalu, tapi melihat juga masa depan," ungkap JK.

Soal targen pengunjung nantinya, JK mematok target pengunjung museum lebih banyak dari pengunjung mall yang tiap tahunnya didatangi lima juta orang.

"Kami targetkan museum ini dikunjungi oleh lima juta orang per tahun. Mall saja bisa lima juta per tahun, masak museum Rasulullah kurang dari lima juta?" pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya