Berita

Perdana Menteri Shinzo Abe dan Presiden Moon Jae-in/Yonhap

Dunia

Hanya 11 Menit, Pertemuan Shinzo Abe Dan Moon Jae-in Di KTT ASEAN

SENIN, 04 NOVEMBER 2019 | 15:01 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pertemuan tingkat tinggi (KTT) ASEAN selalu menjadi ajang yang banyak dimanfaatkan oleh banyak negara untuk melakukan pertemuan bilateral. Tidak terkecuali bagi dua negara tetangga yang kerap bersitegang seperti Korea Selatan dan Jepang.

Senin (4/11), Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in melakukan pertemuan bilateral di sela-sela KTT ASEAN +3 di Impact Forum, Bangkok, Thailand seperti yang dimuat Bernama.

Dilaporkan oleh Yonhap, keduanya hanya bertemu selama 11 menit. Menurut Jurubicara Gedung Biru, Ko Min Jung, keduanya melakukan "percakapan" bilateral, alih-alih pertemuan formal dalam suasana yang "sangat ramah dan serius".


Lebih lanjut, Ko menjelaskan kepada wartawan, keduanya sepakat bahwa hubungan Seoul dan Tokyo adalah penting. Karenanya kedua pihak akan menegaskan kembali prinsip menyelesaikan masalah melalui dialog.

"(Abe dan Moon) berharap dapat menuntaskan persoalan dan melakukan kemajuan substantif dalam konsultasi resmi antarkementerian luar negeri," ujar Ko seraya menambahkan kedua pihak setuju untuk mengeksplorasi resolusi dengan segala cara yang tersedia.

Hubungan Korea Selatan dan Jepang baru-baru ini memang tengah berada di titik terendah. Persoalan sengketa sejarah kedua negara di Asia Timur ini merambah menjadi perang dagang dengan pembatasan ekspor satu sama lain.

September 2018, Abe dan Moon melakukan pembicaraan resmi di sela-sela sesi Majelis Umum PBB (UNGA). Keduanya terakhir kali bertemu di KTT G-20 di Osaka pada akhir Juni lalu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya