Berita

Tumpukan sampah di Serpong Utara/RMOLBanten

Nusantara

Warga Serpong Langganan ISPA Karena Sampah Setinggi 5 Meter

JUMAT, 16 AGUSTUS 2019 | 01:33 WIB

Bau busuk dari tumpukan sampak liar yang berjarak sekitar 20 meter dari perumahan Laverde, CLuster Viver Jelupang, Jalan Buaran Timur, Jelupang, Serpong Utara Tangerang Selaatan dikeluhkan warga sekitar.

Selain bau busuknya, sampah setinggi 5 meter ini juga sering kali terbakar dengan sendirinya karena mengandung gas metan.

Hendro, warga sekitar mengatakan bahwa asap dari pembakaran tersebut mengakibatkan anak-anak menjadi terkena demam dan Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA)

"Tetangga saya anaknya kena ISPA sampai nangis batuk-batuk, itu karena setiap malam nyengat sekali bau sampah dan asap pembakarannya. Kalau tidak salah ada dua anak yang demam," ujarnya, Rabu (14/8).

Hendro mengaku bahwa tumpukan sampah tersebut sudah lama berada di sana. Sampah tersebut berasal dari ulah mobil dan truk di sana yang kerap membuang sampah di lokasi tersebut.

Selain bau dan asap, sampah tersebut juga mengakibatkan banyaknya lalat yang berterbangan.

Dilansir Kantor Berita RMOLBanten, Kasi Persampahan pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Tangsel, Rastra Yudatama mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan langkah-langkah untuk mengurangi asap sampah tersebut.

"Sedang dipapar sampahnya mencari dan mengurangi asap dan titik api. Intinya kami sudah melakukan langkah-langkah untuk mengurangi asap yang ditimbulkan oleh api yang muncul dari dalam sampah lama di lokasi tanah milik warga," ungkapnya. Laporan: Rivaldy

Populer

Bahlil Ketum Golkar Kalah Trending Azizah Andre Rosiade Selingkuh

Rabu, 21 Agustus 2024 | 00:00

Massa Geruduk Rumah Ketua BPIP Imbas Larangan Paskibraka Perempuan Pakai Jilbab

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:20

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Polemik Lepas Hijab, PGI Nusantara Bakal Geruduk BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 22:13

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

UPDATE

Ketika Semesta Berbicara

Senin, 26 Agustus 2024 | 18:09

Tak Ladeni Wawancara, Ahok hingga Megawati Beri Kode Mulut Diselotip

Senin, 26 Agustus 2024 | 18:05

Simpatisan PDIP Dukung Eman Suherman Maju Pilbup Majalengka

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:47

Ketua KPU Ngaku Sengaja Bocorkan PKPU Pencalonan Pilkada agar Disetujui DPR

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:45

Bertahan Atau Tinggalkan Golkar, Ini Jawaban Airin

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:41

Sambangi Mabes AL, Dubes India Bahas Kerja Sama Pertahanan

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:27

Intelijen AS Bantu Israel Serang Hizbullah

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:24

Dugaan Korupsi Aset Pemkab Lombok Barat, Sebelas Saksi Diperiksa

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:19

Megawati Minta Mulut Ahok Diselotip

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:12

Airlangga Saksikan Peluncuran Industri Ekonomi Hijau di Kawasan Wiraraja

Senin, 26 Agustus 2024 | 17:10

Selengkapnya