Berita

Politik

Presiden PKS: Terima Kasih Warga Jakarta

RABU, 19 APRIL 2017 | 14:57 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berterima kasih kepada seluruh masyarakat Jakarta yang hari ini telah melaksanakan hak konstitusionalnya dalam Pilkada DKI putaran kedua.

Apalagi, cagub-cawagub yang diusung PKS bersama Gerindra, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, unggul sementara berdasarkan hasil exit poll.

"Berdasarkan exit poll Anies-Sandi unggul. Ini kabar membahagiakan," jelas Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman dalam konferensi pers bersama pimpinan pusat PKS dan Anies-Sandi di Kantor DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (19/4).


Dia menambahkan kalau hasil exit poll tersebut teralisir sampai real count, keinginan kita untuk membangun Jakarta yang maju kotanya dan bahagia warganya Insya Allah terealisir.

"Semoga Allah memberi keberkahan kepada pasangan Anies-Sandi," tandasnya.

Menurutnya, hasil exit poll mencerminkan sikap warga Jakarta yang sudah sangat memahami hak konstitusional dan sesuai hati nurani mereka.

Dia juga mengatakan, angka partisipasi masyarakat Jakarta dalam Pilkada DKI cukup tinggi, dan proses penyelenggaraan Pilkada DKI berjalan baik, aman serta lancar.
 
Lebih lanjut mantan wakil ketua DPR RI ini juga menyampaikan apresiasinya terhadap Tim Pemenangan Anies-Sandi yang terdiri dari struktur dan kader partai politik pengusung, relawan hingga partai-partai pendukung seperti Partai Amanat Nasional (PAN), Perindo, dan Partai Idaman.

Apresiasi juga disampaikan kepada para Habaib, alim ulama, majelis taklim, para ustadz, pemuka agama lain, hingga seluruh komponen masyarakat yang memberikan dukungannya kepada pasangan Anies-Sandi. [zul]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya