Berita

Ridwan Saidi/Net

Politik

Budayawan Betawi Imbau Warga Jaga NKRI Dengan Pilih Anies-Sandi

SENIN, 03 APRIL 2017 | 07:35 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Warga DKI Jakarta diimbau untuk bersama-sama menyelamatkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan cara memilih pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Imbauan itu sebagaimana disampaikan Budayawan Betawi, Ridwan Saidi saat menjadi pembicara Silahturahmi Akbar Pribumi yang digelar Gerakan Pribumi Indonesia (Geprindo) di Jalan Bugis, Jakarta Utara, Minggu (2/4).
Untuk itu, Ridwan meminta warga DKI untuk tidak tergiur dengan iming-iming uang saat pencoblosan putaran kedua pada 19 April nanti.

"Memilih Anies-Sandi, dalam rangka menyelamatkan NKRI. Jadi kita jangan tergoda sama duit gocap milih yang lain," kata Ridwan seperti diberitakan RMOLJakarta.

"Memilih Anies-Sandi, dalam rangka menyelamatkan NKRI. Jadi kita jangan tergoda sama duit gocap milih yang lain," kata Ridwan seperti diberitakan RMOLJakarta.

Dijelaskan Ridwan, dengan memilih Anies-Sandi makan akan bisa menertibkan kerusakan-kerusakan yang terjadi di Jakarta. Seperti gusuran di Pasar Ikan, Penjaringan, dan sebagainya. Termasuk, masalah proyek reklamasi yang sudah dibatalkan oleh PTUN.

"Reklamasi, tugas Anies untuk menata ulang. Reklamasi itu menguruk tanah memperpanjang pantai. Di atas tanah urukan tidak boleh dibangun gedung. Kalau itu dibenahi, itu bagus. Nelayan bisa hilir mudik," ujarnya.

"Jadi kenapa pilih Anies? Ya, supaya NKRI juga tetap terjaga," imbuh Ridwan. [ian]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya