Berita

Politik

Menpar: Potensi Indonesia Luar Biasa, Butuh Sinergitas Semua Pelaku Pariwisata

SABTU, 13 FEBRUARI 2016 | 07:07 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Semua pelaku pariwisata di Indonesia harus berakselerasi dan berinovasi menuju pariwisata Indonesia yang gemilang mengungguli negara lain.

Hal itu disampaikan Menteri Pariwisata (Menpar), Arief Yahya, saat menerima Direksi dan Komisaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Hotel Indonesia Natour (HIN) di Gedung Sapta Pesona Jakarta, kemarin (Jumat, 12/2).

Arief mengatakan, potensi Indonesia sangat luar biasa. Namun, tetap membutuhkan sinergitas dan kerja keras dari semua pelaku pariwisata di Indonesia, termasuk PT HIN.


Arief juga menyatakan siap melakukan berbagai kerjasama program yang pada intinya memajukan pariwisata Indonesia, mengungguli beberapa negara tetangga yang telah lebih dulu melakukan berbagai inovasi di bidang pariwisata.

Hadir dalam pertemuan tersebut Direktur Utama PT HIN Iswandi Said dan Komisaris PT HIN Michael Umbas, didampingi direktur Operasi Djodi Trisusanto dan Direktur Keuangan Andi Manvaludhi

Komisaris PT HIN Michael Umbas menyambut baik tawaran Menteri Pariwisata untuk program bersama antara Kementerian Pariwisata dan PT HIN yang bertujuan meningkatkan kunjungan wisatawan asing masuk ke Indonesia dan mendorong pergerakan wisatawan domestik yang juga tak kalah pentingnya.

"PT HIN tentu siap bersinergi dengan Kementerian yang dipimpin Pak Arief sebagai lokomotif Pariwisata, terutama dalam dalam mendukung program mengejar target 12 juta wisatawan mancanegara," terang Umbas. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya