Berita

ahok/net

Nusantara

Ahok Bakal Gratiskan TNI Naik Angkot

JUMAT, 23 OKTOBER 2015 | 13:56 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berencana menggratiskan prajurit TNI dan Polri menggunakan layanan transportasi di IbuKota seperti Kopaja, Kopami, dan Transjakarta.

"Kalau bapak ibu mau naik bus gratis, buka rekening Bank DKI. Kami sedang dorong anak sekolah, TNI, Polri, orang tua gratis naik bus," ujar Ahok, di Jakarta, Jumat (23/10).

Pembebasan biaya transportasi ini, menurut Ahok, merupakan salah satu upaya untuk mendorong Kebutuhan Hidup Layak (KHL) di DKI Jakarta menjadi lebih rendah. Hal ini, katanya, juga memudahkan para pekerja yang gajinya Upah Minimum Propinsi (UMP) untuk memenuhi kebutuhan hidup.


"Gaji UMP di Jakarta itu hanya cukup untuk lajang. Gimana dengan gaji Rp 2,7 juta terus punya anak tiga, sudah pasti enggak bisa sekolah sampai perguruan tinggi. Maka kita bantu dengan gratis naik bus, kemudian Kartu Jakarta Pintar (KJP), semuanya supaya bisa tetap hidup," tutur Ahok sebagaimana diberitakan RMOLJakarta.

Ia juga ingin meningkatkan kualitas Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Dharmajaya, Pasar Jaya, dan Food Tjipinang Station untuk menekan biaya kebutuhan pokok. [ian]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya