ilustrasi/ist
ilustrasi/ist
RMOL. Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhyono akhirnya mengomentari pesan BlackBerry Muhammad Nazaruddin yang beberapa pekan meramaikan pemberitaan dan dunia politik di tanah air.
Tanggapan SBY disampaikan di kediamannya di Cikeas, Cibubur, Jawa Barat, Senin malam (11/7). Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum terlihat berdiri di belakang SBY.
"Banyak pemberiataan media massa, termasuk media massa yang selama ini memiliki kredibilitas dan reputasi yang baik, terus memojokan Partai Demokrat dengan hanya bersumber dari SMS (short message service) ataupun BBM (BlackBerry messages)," ujar SBY yang terlihat sedikit tegang.
"Saya tidak pernah paham, (tidak masuk) akal dan logika saya (ada) berita yang hanya berasal dari SMS dan BBM, justru dijadikan judul besar dan headline yang mencolok," sambungnya.
Mestinya, menurut SBY, media massa paham dan menggunakan SMS maupun BBM karena sangat sulit untuk dipastikan kebenarannya. Saat ini Nazaruddin yang katanya mengirimkan pesan pendek itu dalam status buronan. Dengan demikian, pesan pendek itu sulit untuk bisa dikonfirmasi kebenarannya. Belum lagi, pesan pendek tersebut pun dijadikan alat untuk menghakimi Partai Demokrat.
"Dengan segala kerendahan hati, (saya kira) prilaku politik seperti ini sungguh tidak mencerdasakan bangsa yang menjadi tujuan demokrasi yang bermartabat," tambah SBY. [dem]
Populer
Senin, 05 Januari 2026 | 16:47
Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13
Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46
Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39
Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00
Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15
Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55
UPDATE
Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08
Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03
Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27
Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23