Dimensy.id
R17

Join dengan Blumhouse, Meta akan Bikin Film AI dengan Alat Movie Gen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 18 Oktober 2024, 11:41 WIB
Join dengan Blumhouse, Meta akan Bikin Film AI dengan Alat Movie Gen
Ilustrasi/RMOL
rmol news logo Pemilik Facebook Meta baru-baru ini mengumumkan kerja sama dengan perusahaan film Hollywood, Blumhouse Productions, untuk menguji model video AI generatif barunya, Movie Gen.
 
Pengumuman tersebut disampaikan Meta pada Kamis 17 Oktober 2024 waktu setempat, setelah Meta meluncurkan Movie Gen, yang katanya dapat membuat klip video dan audio yang tampak realistis sebagai respons terhadap permintaan pengguna, awal bulan ini. 

Dikutip dari Reuters, pemilik Facebook mengklaim alat tersebut dapat menyaingi penawaran dari perusahaan rintisan pembuat media terkemuka seperti OpenAI dan ElevenLabs.

Dalam posting blog, perusahaan media sosial itu mengatakan Blumhouse telah memilih pembuat film Aneesh Chaganty, The Spurlock Sisters dan Casey Affleck untuk mencoba Movie Gen dan menggunakan klip yang dihasilkan oleh alat tersebut dalam film pendek mereka.

"Film Chaganty akan muncul di situs web Movie Gen milik Meta, sementara film dari Affleck dan The Spurlock Sisters akan segera hadir," kata Meta.

CEO Blumhouse Jason Blum mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa seniman tetap menjadi urat nadi industri ini dan teknologi inovatif dapat membantu dalam penceritaan mereka.

"Kami menyambut baik kesempatan bagi sebagian dari mereka untuk menguji teknologi canggih ini dan memberikan catatan tentang kelebihan dan kekurangannya saat masih dalam tahap pengembangan," kata perusahaan pembuat film horor  "The Purge" and "Get Out" tersebut.

"Ini akan menjadi alat yang ampuh bagi para sutradara, dan penting untuk melibatkan industri kreatif dalam pengembangannya guna memastikan bahwa mereka paling cocok untuk pekerjaan tersebut," lanjutnya.  rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA