Tabrakan, Lamborghini Hotman Paris Rusak Berat di Tol Ancol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 05 Oktober 2014, 09:20 WIB
Tabrakan, Lamborghini Hotman Paris Rusak Berat di Tol Ancol
FOTO:TMC POLDA METRO JAYA
rmol news logo Pengacara kondang Hotman Paris dikabarkan mengalami kecelakaan saat mengendarai mobil Lamborghini di di KM 17 Tol Ancol, Jakarta, Minggu (5/10) pagi.

Dari foto-foto yang diunggah melalui akun twitter TMC Polda Metro, mobil mewah berwarna hijau dan memiliki nomor polisi B 999 NIP itu ringsek berat di bagian depannya. Kap mobil tampak naik dan juga mesin mobil terlihat patah.

Dilaporkan pula, satu korban tewas dalam kejadian nahas tersebut.

Korban diketahui sopir truk bernopol B 9642 BCI yang terbalik di KM 17 Tol Ancol yang mengarah ke Pluit. Hotman sendiri tidak mengalami cedera. [wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA