RUPIAH TERUS MELEMAH

Cinta Rupiah Harus Dimulai dari Istana

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Rabu, 28 Agustus 2013, 21:51 WIB
Cinta Rupiah Harus Dimulai dari Istana
rizal ramli/net
rmol news logo Gerakan cinta rupiah dengan menukarkan dolar merupakan salah satu cara untuk bisa mendongkrak sentimen positif di tengah terus anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dolar. Ekonom senior DR Rizal Ramli setuju dengan langkah tersebut.

"Saya setuju tapi harus dimulai dari Istana, dari keluarga istana. Berikan contoh ke elit, ke pejabat-pejabat lain tukarkan dolarnya," kata Rizal Ramli dalam talk show bertajuk "Susah Payah Mendongkrak Rupiah" yang disiarkan Metro TV, Rabu malam (28/8).

Tapi, kata dia, yang terpenting untuk segera diatasi adalah terkait persoalan current account deficit atau defisit transaksi berjalan. Sampai Desember 2013 nanti, Pemerintah setidaknya harus bisa mengurangi carrent account defisit setengahnya menjadi minus 5 miliar dolar AS dari yang ada saat ini sebesar minus 9,8 miliar dolar AS.

"Kalau ini terjadi akan ada kepercayaan bahwa pemerintahan ini kredibel," tegasnya.

Hal lain yang perlu dilakukan, kata Menko Perekonomian era Gus Dur itu, melakukan perubahan sistem tarif dan kebijakan terkait impor barang-barang konsumtif, selain harus adanya kebijakan repatriarki dalam kebijakan ekspor. Selama ini para pejabat ekonomi di pemerintah selalu menyatakan import capital growth bukan suatu masalah karena menanggapnya sebagai barang modal. Tapi dalam kenyataannya, import capital growth yang terjadi, misalnya, merupakan barang-barang spare part otomotif untuk kendaraan pribadi seperti sedan yang bukan merupakan capital growth.

"Mohon maaf, menurut saya itu kurang teliti pejabatnya. Mereka dibutakan. Harus ada perubahan tarif dan kebijakan dalam impor barang-barang konsumtif termasuk komponen spare part mobil," demikian Rizal Ramli.[dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA