Pameran bertajuk "Lensa Jakarta" itu dibuka langsung oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar.
"Jakarta menyimpan berbagai makna, kemajuan, kedahsyatan, masa depan, dan menyimpan tantangan dan hambatan. Pameran Lensa Jakarta ini sangat penting untuk membuat kita bisa termotivasi, apalagi kemajuan ekonomi negara kita relatif jauh lebih baik dibanding negara-negara yang lagi krisis. Pertumbuhan ekonomi kita mencapai 6,3 persen," kata Muhaiman dalam sambutannya.
Pembukaan sendiri ditandai dengan penandatanganan plakat Lensa Jakarta oleh Menakertrans Muhaimin dan dilanjutkan penyerahan plakat wayang oleh Rektor UMB Arissetyanto Nugroho.
"Lewat pameran foto ini kami bermaksud untuk menampilkan kondisi terkini dan objektif dari perspektif insan foto tentang negeri ini, khususnya kehidupan kota Jakarta yang mempunyai beragam cerita, mulai dari tempat wisata, kehidupan sosial, maupun gaya hidup masyarakat yang menarik untuk diabadikan dengan lensa kamera," papar penanggung jawab pameran, Sophan Wahyudi di sela-sela pembukaan.
Pameran di kampus UMB itu berlangsung selama empat hari mulai hari ini hingga 2 April mendatang. Sedikitnya ada 54 foto yang ditampilkan terdiri dari tiga foto karya SMK Jakarta, 48 karya foto Komunitas Fotogarafi Broadcasting UMB, dan dua karya dosen kemahasiswaan.
Pameran juga diisi dengan kegiatan workshop pada esok hari (Minggu, 31/3) pukul 13.00 WIB. Adapun pembicara dalam workshop itu adalah Tatab Syuflana, fotografer kantor berita asing
Associated Press.
"Terus berkarya agar tetap selalu dikenang," tambah Sophan yang juga fotografer senior
Rakyat Merdeka. [ian]
BERITA TERKAIT: