Eks Jurubicara, Adhie Massardi mengatakan bahwa tidak jelasnya pernyataan SBY lantaran ia bingung
"Tidak jelas (konpersnya). Tapi, terpancar kepanikan di muka SBY dalam menghadapi tekanan mahasiswa," kata pria yang kini aktif di Gerakan Indonesia Bersih (GIB) ini kepada
Rakyat Merdeka Online, Rabu malam (14/3).
Masih kata Adhie yang menjadi Jubir Presiden pada era Presiden Abdurrahman Wahid, selain itu tampak jelas bahwa SBY tak berdaya untuk menolak tekanan asing untuk mencabut subsidi BBM.
"Jadi dari penyataan yang ngalor-ngidul tidak karuan itu, SBY hanya ingin mengatakan dirinya bingung. Mau ikut rakyat atau ikut perintah asing. Tapi ternyata SBY memilih tunduk pada kehendak pihak asing yang meminta mencabut subsidi," demikian Adhie.
[arp]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: