Andi Mallarangeng Diperiksa KPK Hari Selasa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Jumat, 27 Mei 2011, 18:11 WIB
Andi Mallarangeng Diperiksa KPK Hari Selasa
andi mallarangeng/ist
RMOL. Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng dipastikan akan menjalani pemeriksaan tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa pekan depan (31/5).

Andi akan dimintai keterangannya dalam kasus suap pembangunan wisma atlit di Jakabaring, Palembang.

"Benar. Untuk Menpora pemanggilannya hari Selasa," ucap Ketua KPK, Busyro Muqaddas di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta (Jumat 27/5).

Mantan Bendahara Umum Demokrat, Muhammad Nazaruddin, menyebut Menpora Andi Mallarangeng terlibat suap pembangunan wisma atlet di Jakabaring, Pelambang. Andi Mallarangeng dan saudaranya, Choel Mallarangeng bahkan dituduh menjadi pemain di balik semua proyek penyelenggaraan SEA Games ke 26.

Perusahaan Choel Mallarangeng sendiri didaulat menjadi penyelenggara kegiatan pembukaan dan penutupan SEA Games. Konon, karena ditunjuk langsung oleh Andi Mallarangeng.[ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA