Zita dilantik bersama 26 tokoh lainnya yang mendapat tugas sebagai kepala dan wakil badan, serta utusan, penasihat, hingga staf khusus presiden.
"Ini tanggung jawab besar, dan saya siap memberikan yang terbaik untuk membantu Presiden dalam rangka memajukan pariwisata Indonesia di mata dunia,” jelas Zita usai pelantikan, Selasa 22 Oktober 2024.
Selain Zita, nama lainnya yang ditunjuk sebagai Utusan Khusus Presiden antara lain Raffi Ahmad menjabat Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni.
Serta Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Zita yang merupakan Putri Menko bidang Pangan, Zulkifli Hasan itu bertekad memajukan sektor pariwisata Indonesia, baik di tingkat nasional maupun internasional.
"Pariwisata adalah jembatan kebudayaan, ekonomi, dan persahabatan antarnegara. Dengan dukungan semua pihak, saya yakin kita bisa membawa Indonesia semakin dikenal dan dihargai,” tandas Zita.
BERITA TERKAIT: