Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Anies Merasa Terhormat jadi Bahan Disertasi Ramadhan Pohan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 20 Februari 2024, 13:41 WIB
Anies Merasa Terhormat jadi Bahan Disertasi Ramadhan Pohan
Anies Baswedan bersama istrinya, Fery Farhati menghadiri sidang promosi Doktor Ilmu Komunikasi Ramadhan Pohan di Fakultas Ilmu Komunikasi Pasca Sarjana, Universitas Padjadjaran, Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat/Ist
rmol news logo Mantan kader Partai Demokrat Ramadan Pohan sukses menjalani sidang promosi Doktor Ilmu Komunikasi di Fakultas Ilmu Komunikasi Pasca Sarjana, Universitas Padjadjaran, Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Senin (19/2).

Ramadhan mempertahankan disertasi yang ditulisnya dengan judul, "Transformasi Identitas Anies Baswedan Dari Akademisi ke Politisi (Studi Biografi Dinamika Komunikasi Politik Anies Baswedan dari Akademisi Menjadi Politisi)".

Menurut Ramadhan, meneliti dan menulis tentang Anies Baswedan yang dikenal sebagai ikon perubahan ini memang menarik. Tokoh fenomenal yang menarik perhatian rakyat Indonesia ini layak untuk diteliti agar menjadi pembelajaran bagi rakyat Indonesia.

Anies bersama istrinya Fery Farhati yang hadir dalam sidang promosi disertasi tersebut membeberkan alasannya bersedia perjalanan karirnya ditulis Ramdhan Pohan.

"Saya bersedia bukan karena saya menjadi subjek, tetapi saya menjalani ini semua mendapat pembelajaran," kata Anies seperti dikutip melalui rekaman video yang diterima redaksi, Selasa (20/2).

"Karena dalam pembelajaran makin banyak hikmah yang diambil maka makin banyak akumulasi ilmu yang terlibat, jadi saya sampaikan setuju," sambungnya.

Terkait judul disertasi yang ditulis Ramadhan Pohan, Anies berkomentar bahwa setiap orang memiliki banyak identitas yang melekat. Identitas itu tidak hanya soal agama, namun juga profesi dan aktivitas yang dijalani.

"Kenapa saya merasa terhormat untuk datang, karena Ramadhan ini seorang yang serius berjuang untuk perubahan," pungkas Anies.

Anies dikenal sebagai akademisi yang sukses dengan Gerakan Indonesia Mengajar. Dia pernah menjadi Rektor Termuda di Indonesia dan sukses menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Saat ini Anies tengah berkontestasi sebagai Calon Presiden yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Kebangkitan Bangsa.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA